Kecelakaan Maut Di Jln Raya Bojonegoro Babat , Libatkan Tiga Kendaraan Satu Orang Meninggal Ditempat

Bojonegoro | MMCNews.Id ,-Peristiwa kecelakaan yang melibatkan tiga kendaraan , dua truk syarat muatan dan satu unit sepeda motor merk Honda type Supra X terjadi di jaln Raya Medalem tepatnya dusun Medalem Turut Desa Medalem tepatnya di depan pengisian bahan bakar bensin SPBU medalem Rabu (24/03/2021)

Dari hasil informasi ditempat kejadian kendaran truk dobel merk Mitsubishi jenis Canter Nopol S 8914 UX yang dikemudikan Maksum 50 th warga Rt 01/01, Desa Sentul, Kecamantan Tembelang, Kabupaten Jombang, Jawa Timur menghantam truk Nopol S-9923-UB yang dikemudikan oleh Puji Hartono warga Sumuragung Sumberrejo sedangkan sepeda motor Honda jenis Supra X di kendarai Agus Surjono.

Kanat Laka Lantas Iptu Luluk Sulistiyanto menerangkan , Kejadian tersebut bermula sekira pukul 09:30 Wib kendaraan Truck nopol S-8914-UX yang dikemudikan oleh Maksum 50 th berjalan dari arah barat ketimur dengan kecepatan tinggi sesampai di TKP diduga pengemudi mengantuk tiba-tiba oleng kekanan hingga melampaui as jalan bersamaan itu dari arah berlawanan / timur kebarat berjalan Kendaraan Truck nopol S-9923-UB dikemudikan oleh Puji Hartono , karena jarak sudah dekat akhirnya terjadi benturan.

Lebih lanjut Kanit Lantas Iptu Luluk menjelaskan bersamaan itu juga dari arah barat ketimur dibelakang kendaraan Truck nopol S-8914-UX berjalan sepeda motor Honda Supra X nopol S-5189-DW yang dikendarai oleh Agus Surjono , karena jarak sangat dekat akhirnya menabrak body belakang kendaraan Truck nopol S-8914-UX.

Menurut, Luluk, Akibat laka lantas tersebut pengemudi kendaraan Truck nopol S-8914-UX meninggal dunia di TKP selanjutnya dibawa ke RSUD Sumberrejo untuk di Visum sedangkan pengendara sepeda motor Honda Supra X mengalami luka luka dirawat di Puskesmas Mejuwet selanjutnya dirujuk ke RSUD Bojonegoro.(Red/Dik)

Report/Editor : Didik Sap

Baca Juga :  Kegembiraan Warga Desa Tulungrejo Yang Mendapatkan Program RTLH Program TMMD Ke 112

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *