Muspika Bangsalsari Kabupaten Jember, Turunkan Personil Optimalkan Pengawasan Protokol Kesehatan

JEMBER  | MMCNews.Id ,– Pemberlakukan pembatasan kegiatan Masyarakat (PPKM) yang diberlakukan masyarakat merupakan bagian optimalisasi pendisiplinan masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan, sebagai bagian utama dalam memutus rantai penyebaran covid 19, seperti yang dilakukan oleh Muspika Bangsalsari Kabupaten Jember yang menurunkan unsurnya, melaksanakan patroli pengawasan pada Rabu 21/07/2021.

Dalam patroli tersebut Muspikan menurunkan 2 orang dari Koramil 0824/15 Bangsalsari, 4 orang dari Polsek serta 2 orang dari Satpol PP Kecamatan, untuk melakukan patroli pengawasan kedisiplinan masyarakat terhadap protokol kesehatan dan PPKM mikro, dalam memutus rantai penyebaran covid 19.

Beberapa lokasi yang menjadi sasaran patroli pengawasan tersebut diantaranya di depan pasar tradisional, di lokasi-lokasi keramaian lainnya, diwilayah Kecamatan Bangsalsari.
Menurut Danramil 0824/15 Bangsalsari Lettu Cba Ainul Yakin, pelaksanaan patroli pengawasan disiplin masyarakat dan PPKM mikro tersebut secara masig terus kita optimalkan, dalam mengantisipasi perkembangan varian baru covid 19 saat ini.
Saat ditanyakan perkembangan covid 19 di wilayah Kecamatan Bangsalsari saat ini.

“Dari hasil koordinasi dengan Puskesmas Bangsalsari, untuk wilayah Kecamatan Bangsalsari per hari ini Rabu 21/07/2021, yang terkonfirmasi positif tidak ada (nihil) ini yang akan kita pertahankan, untuk itu saya berharap masyarakat Bangsalsari dapat mematuhi protokol kesehatan.”tegas Dabramil.

Sementara itu Dandim 0824/Jember Letkol inf La Ode Muhammad Nurdin, menyikapi kegiatan Muspika jajarannya, dirinya sangat mengapresiasi, atas kekompakannya bersama-sama memerangi covid 19, saya berharap mereka terus semangat untuk terus berpatroli mengedukasi masyarakat agar selalu mematuhi protokol kesehatan. (Red/Sis)

Editor : Didik Sap

Baca Juga :  Kapolres Bojonegoro Tinjau Vaksinasi di Kejari Bojonegoro

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *